Dekan

"titisan naga hitam"

 

Tidak seperti bangsa lainnya yang dibuat oleh dewa, bangsa ini merupakan keturunan dari Naga Biru Armenes. Nama itu diberikan oleh bangsa mereka sendiri setelah mereka diciptakan. Mereka menetap didaerah bagian utara, dengan Ibukota bernama Rev'Deca.

Bangsa Dekan merupakan saingan bangsa Dhan. Bangsa ini selalu membanggakan diri mereka karena mereka merupakan sebuah bangsa yang berasal dari keturunan Naga. Bangsa Dekan terkadang meremehkan bangsa lainnya, karena bangsa lain itu diciptakan oleh dewa.

Bangsa Dekan menggunakan senjata yang sangat unik bernama Zhen, senjata ini hanya dapat digunakan oleh bangsa Dekan. Sebuah Zhen dapat dipecah menjadi senjata 2 tangan sehingga dapat menyerang dengan kecepatan serangan yang lebih besar.

Jenis senjata bangsa DEKAN:
Zhen. 

DRAGON FIGHTER
Dragon Fighter adalah profesi awal bangsa Dekan, profesi ini memiliki skill untuk mengubah mode bertarung sehingga menjadikannya sebagai profesi yang dapat digunakan dalam berbagai situasi.

Apabila level karakter profesi DRAGON FIGHTER telah mencapai level 50, maka dapat berubah profesi menjadi DRAGON KNIGHT ataupun DRAGON SAGE


DRAGON KNIGHT
Dragon Knight mengandalkan pertahanan dan serangan fisik yang besar, selain itu profesi ini memiliki kemampuan untuk bertahan dari serangan musuh yang besar dan mencegah dirinya terkena skill merugikan musuh.

Kemampuan Dragon Knight lebih dipusatkan pada serangan yang besar kepada lawan. Critical adalah salah satu andalan profesi Dragon Knight. Namun pada saat berubah dalam wujud Naga, profesi ini memiliki pertahanan berlipat dan daya tahan terhadap berbagai skill buff merugikan dan serangan yang mengakibatkan Stun. Dragon Knight Memiliki kemampuan serangan yang ditakuti lawan.


DRAGON SAGE 
Dragon Sage adalah profesi yang menggunakan status Intelligence berbeda dengan profesi Dragon Knight. Dragon Sage memiliki kemampuan pertahanan magic dan serangan magic yang tinggi. Kemampuan Dragon Sage bervariasi dan unik, dapat menyerap serangan lawan sebagai HP sendiri, dan merendam serangan kritikal sehingga membuat beberapa profesi lain kehilangan serangan andalannya.

Dragon Sage saat berubah menjadi Naga akan memperluas jangkauan serangan, dengan disertai kemampuan serangan yang ditingkatkan akan membuat lawan sulit melarikan diri dari cakarnya. Apalagi profesi ini memiliki skill Dragon Wing yang dapat membuatnya berjalan cepat sehingga dapat mengejar mangsanya yang kabur. Dengan kemampuan pemain dalam mengatur strategi dan teknik bertarung, Dragon Sage bisa menjadi karakter yang sulit dikalahkan.